Salah satu klub legendaris Serie A, Parma, berganti kepemilikan. Sayangnya, klub yang sempat melahirkan sejumlah pemain top kelas dunia tersebut dijual dengan harga sangat rendah, bahkan tidak lebih mahal dari sebatang cokelat.
Seperti dilansir Metro.co.uk, Parma memang sedang tidak bergairah. Di pentas Serie A, tim berjuluk The Crusaders itu berada di urutan paling buncit dengan 9 poin saja.
Keterpurukan ini juga semakin diperparah dengan kondisi keuangan Parma yang berantakan. Tim besutan Roberto Donadoni itu terus merugi sehingga mendorong sang pemilik, Tomasso Ghirardi dan Rezart Taci, untuk menjualnya ke pihak lain.
Situs resmi klub melansir, Ghirardi dan Taci telah menemukan pembeli, yakni Mapi Group di mana Giampietro Manenti telah ditunjuk sebagai presiden baru. Namun, yang mengejutkan adalah, harga yang diajukan Ghirardi dan Taci kepada pemilik baru.
Menurut laporan Forza Italian Football, keduanya membanderol Parma dengan angka 1 euro atau setara Rp 14 ribu. Angka ini tidak lebih mahal dari sebatang cokelat Mars.
Angka ini tentu saja tidak setara dengan Parma yang menjadi salah satu klub legendaris di pentas Seri A. Hingga saat ini, Parma telah mengantongi 3 gelar Piala Italia, satu Supercoppa Italia, dua Piala UEFA, dan satu Piala Winners UEFA.
http://bola.viva.co.id/news/read/587934-klub-serie-a-ini-tak-lebih-mahal-dari-sebatang-cokelat
Next
« Prev Post
« Prev Post
Previous
Next Post »
Next Post »
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Post Comment
ConversionConversion EmoticonEmoticon Off Topic
Note: Only a member of this blog may post a comment.